Kamis, 13 Februari 2020

Kerupuk Ikan Gabus

Kerupuk Ikan Gabus... Ini kerupuk namanya, terbiasa untuk cemilan dan tambahan makan nasi uenak banget terus mengadung albumin yang baik untuk kesehatan... Ikan Gabus atau Channa striata merupakan Bahan baku hidup di lahan gambut tepatnya di kanal atau sungai yang ada di kawasan ekosistem gambut.

Kerupuk ikan gabus ini merupakan olahan produk berbahan ikan air tawar dari kelompok Perempuan Berdaya Desa Pulau Limbung Kec. Sungai Raya Kab. Kubu Raya Kalbar. melalui bantuan revitalisasi ekonomi produktif BRG-Kemitraan sebagai upaya peningkatan perekonomian berkelanjutan.

Isi 100 gr goreng di hargai Rp. 20.000 dan isi 1 kg mentah di hargai Rp. 120.000..dan siap di jual di seluruh indonesia.. Strategis pemasaran kedepan akan melibatkan mahasiswa asli dari Desa Pulau Limbung untuk ikut dalam partisipasi di pemasaran produk ini sehingga sasaran untuk ke warung makan dan kafe bisa sesuai harapan dan tercapai target pemasaran yang di sepakati.

#desapeduligambut
#mitragambut